Friday, October 01, 2010

Samurai?

"..kejadian ini berlangsung sekitar pukul 24.00 WIB. Saat itu ada segerombolan massa bermotor yang membawa samurai, besi dan bambu.."

ah cape rasanya ketika setiap minggu atau bahkan setiap hari, ada saja berita tentang kerusuhan, huru-hara atau konflik di Bumi Pertiwi ini
tapi bukan masalah konflik yang hendak saya bahas -meski begitu, saya tetap selalu berharap agar segala macam konflik, ricuh, huru hara, kerusuhan dll yg ada segera mereda dan tidak pernah muncul lagi di manapun juga,amin- saya justru ingin membahas paragraf di atas yg menurut saya rancu..
kenapa rancu? karena paragraf tersebut di atas bisa diganti menjadi
"..kejadian ini berlangsung sekitar pukul 24.00 WIB. Saat itu ada segerombolan massa bermotor yang membawa pendekar Jepang, besi dan bambu.."

lho kok bisa?
bisa donk



nih .. saya kutip dari WIKI
Samurai adalah istilah untuk perwira militer kelas elit sebelum zaman industrialisasi di Jepang. Kata "samurai" berasal dari kata kerja "samorau" asal bahasa Jepang kuno, berubah menjadi "saburau" yang berarti "melayani", dan akhirnya menjadi "samurai" yang bekerja sebagai pelayan bagi sang majikan.


intinya SAMURAI adalah orang bukan benda (baca:pedang), samurai itu adalah pendekar Jepang yang biasanya mengabdi kepada seseorang yg dipertuannya.

oh itu mungkin karena merujuk kepada senjatanya si samurai?
lah si senjata/pedangnya ini sendiri pun punya nama kok, yaitu KATANA (bentuk pendek dari katana biasanya disebut WAKIZASHI atau KODACHI)
contoh yang paling jelas lagi, salah satu manga/anime, SAMURAI X .. nah X-nya ada di mana coba? di samurai-nya kan si Kenshin Himura.. bukan di sakabato (katana dgn mata pedang terbalik milik Kenshin)

dari mana ya hal keliru ini berasal? masalahnya bukan orang biasa saja yang acapkali salah menggunakan kata samurai, tapi hingga media pun sering salah menggunakan kata samurai ini.

salahsatu kelirumologi?

yang saya sedikit bingung adalah apakah setiap samurai yang tidak bertuan akan selalu disebut Ronin?
bagaimana dgn jaman sekarang? apabila ada ahli pemakai katana akan selalu disebut ronin?
Share:

2 comments:

Arman said...

haha emang tuh...
harusnya kalo mau ya bilangnya pedang samurai... :)

edratna said...

Saya nggak terlalu paham istilah samurai ini....walau anak bungsuku sedang kuliah S3 di sana.
Btw...kemarin pas kejadian di Ampera, kan dekat kantormu.... serem juga nggak...kan kopaja asalnya dari daerah Cilandak....

Padahal dulu, saya pergi pulang selalu lewat jalan itu....